SELAMAT DAN SUKSES TELAH MENYELESAIKAN UNBK 2019 SMP Ta’miriyah Surabaya Terakreditasi, “A”
Alhamdulillah, UNBK telah terlaksana dengan baik. Para siswa sukses menjalaninya dengan penuh kesadaran. Segala hambatan baik berasal dari diri sendiri, sekolah, keluarga, maupun masyarakat terasa manis seakan tak berbekas, kecuali senyum bahagia, senyum keberhasilan.
Rasa syukur tidak hanya dirasakan oleh para siswa, para pengawas ujianpun merasakan kedamaian. Mengingat mengemban tugas negara yang sebelumnya telah dituntut untuk menyetujui dan menjalankan PAKTA INTEGRITAS guna menjaga kualitas mutu hasil Pendidikan untuk membentuk karakter siswa yang sanggup menjadi penerus estafet perjalanan bangsa.
H. Suwardi, Kepala SMP Ta’miriyah Surabaya menjadi pelopor dalam mengungkapkan rasa syukur. Ungkapan beliau, “Alhamdulillah semuanya berjalan lancar, ini lebih lancar dari tahun yang lalu dari sisi teknis penggunaan computer, walaupun masih ada kendala-kendala kecil tapi Alhamdulillah dapat teratasi dengan relatif mudah.”
“Dari sisi kepesertaan siswa, ada satu siswa yang sempat mengkhawatirkan, namun akhirnya dapat mengikuti semuanya dengan baik. Alhamdulillah.” Penuturan beliau diakhir pernyataan.
Ditempat yang berbeda Wakil Kepala Sekolah SMP Ta’miriyah Koesno mengungkapkan, “ Alhamdulillah, Alloh SWT telah melimpahkan rachmad pada kita semua sehingga pelaksanaan UNBK tahun ini berjalan lancar, penuh keberkahan, anak-anak diberikan kekuatan lahir bathin untuk menyelesaikan ujian ini.”
“Selain itu kami juga memohon doa kepada semua guru dan karyawan agar nantinya anak-anak dapat berprestasi dengan perolehan nilai yang terbaik,” tuturnya.
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, Allah Ta’ala berfirman,
أَنَا عِنْدَ ظَنِّ عَبْدِى بِى
“Aku sesuai dengan persangkaan hamba pada-Ku” (Muttafaqun ‘alaih).
Mengenai makna hadits di atas, Al Qodhi ‘Iyadh berkata, “Sebagian ulama mengatakan bahwa maknanya adalah Allah akan memberi ampunan jika hamba meminta ampunan. Allah akan menerima taubat jika hamba bertaubat. Allah akan mengabulkan do’a jika hamba meminta. Allah akan beri kecukupan jika hamba meminta kecukupan. Ulama lainnya berkata maknanya adalah berharap pada Allah (roja’) dan meminta ampunannya” (Syarh Muslim, 17: (https://rumaysho.com/2298-sesuai-persangkaan-hamba-pada-allah.html)
Sesuai dengan makna hadist diatas, SMP Ta’miriyah Surabaya selalu menanamkan karakter berdoa didalam menjalankan aktifitas pembelajaran. Disamping menumbuhkan rasa tenang, damai, juga menanamkan percaya diri dan penuh harap kepada Alloh SWT, semoga seluruh harapan dan impian wali murid terhadap putra-putrinya menjadi kenyataan. Amiin. (Tim Online SPETA)
Komentar
Posting Komentar